Cara Instal XAPK – Mungkin disini tidak ada yang pernah memasang aplikasi android melalui play store? namun bagaimana jika kalian memasang aplikasi dari luar play store alias ilegal atau tidak resmi.
Bagi yang pernah memasang aplikasi dari luar play store seperti melalui website uptodown.co.id pasti kalian tahu format dari file installer android. Yah benar sekali, format installer pada android adalah apk.
Biasanya file pendukung dari file installer apk tersebut adalah OBB. Bagi kalian yang suka memasang aplikasi dari luar play store terlebih game keren.
Game seperti Survivor Royale, Assassin Creed, marvel super war apk, download naruto: slugfest dan masih banyak yang lainnya tersebut memiliki file OBB.
Dibandingkan dengan file apk, file OBB ini memiliki ukuran yang besar. Jika kalian memasang game berat seperti game sepakbola tentunya tanpa sadar kalian memasang file OBB didalam aplikasi.
Sebenarnya sedikit mengganggu jika kita mengunduh file apk dan OBB secara terpisah. Mengapa tidak unduh 1 file saja tetapi terdapat 2 file didalamnya? format ini dikenal dengan nama Xapk installer apk uptodown.
Dengan adanya format baru seperti ini, kalian tidak perlu mengunduh 2 file, cukup 1 file saja kalian bisa mendapatkan keduanya.
Mungkin kalian masih sedikit bingung dan asing dengan format yang satu ini, Agar kalian lebih paham sebenarnya apasih Xapk itu dan bagaimana Cara Instal XAPK? langsung saja simak ulasan lanjutnya dibawah ini.
Apa Itu Xapk?
Xapk merupakan format terbaru yang diperuntukan untuk sistem operasi android. File ini pada umumnya dibilang sebagai gabungan dari file Apk dan juga file Obb.
Seperti yang kami jelaskan sebelumnya kalau OBB merupakan file pendukung atau dikenal dengan data tambahan dari apk yang mempunyai ukuran besar.
File Obb biasanya berisi file foto, video maupun tekstur yang tidak bisa dimasukkan kedalam Apk.
Dengan adanya format XAPK, file game yang memiliki berukuran besar telah dalam satu paket, jadi kita tidak perlu download file game secara terpisah (Apk dan Obb).
File XAPK dapat kalian instal secara otomatis dan juga manual pada perangkat android.
Apabila kalian merasa ribet dengan cara instal manual, maka kalian dapat memakai cara otomatis yang paling mudah.
Cara Install Xapk
Jika kalian menemukan file xapk saat sedang mencari game berat, kalian jangan panik. Karena cukup mudah loh untuk memasang game tersebut hanya memerlukan beberapa cara untuk memasangnya.
Pada contoh kali ini kami akan bagikan cara instal xapk pubg dengan sangat mudah. Kalian bisa melakukannya dengan cara manual dan otomatis.
Bagi kalian yang ingin mengetahui cara membuat xapk atau install file xapk bisa ikuti langkah-langkah dibawah ini.
Cara Install Xapk Manual
Pada cara install xapk yang kami bagikan pertama ini adalah cara install xapk manual. Silahkan disimak langkah-langkahnya sebagai berikut.
- Langkap pertama, silahkan kalian cari file xapk di mesin pencarian google. Biasanya file xapk tersebut terdapat pada game dengan ukuran besar seperti pubg xapk install.
- Jika sudah kalian temukan dengan format xapk, kalian unduh dan tunggu hingga proses pengunduhan selesai.
- Silahkan kalian cari file yang kalian unduh, atau kalian bisa mencarinya pada fitur download di aplikasi browser.
- Ubah format file xapk tersebut dengan nama format zip lalu pilih ok.
- Selanjutnya, kalian lakukan cara instal xapk menggunakan zarchiver atau bisa menggunakan aplikasi lainnya seperti xplorer. Disini kami menggunakan aplikasi xplorer.
- Sebenarnya kalian bisa secara langsung membuka manajer file dan mencari file xapk. Tetapi jika kalian ingin cepat dalam salin file bisa menggunakan aplikasi tersebut.
- Cari file game xapk yang telah kalian unduh, jika sudah langsung buka filenya atau kalian bisa mengekstraknya. Cara memisahkan apk dengan obb bisa pilih ekstrak dan cari file dengan ekstensi apk.
- Buka file tersebut untuk kalian install, sebelum menginstall pastikan kalian sudah mengaktifkan sumber tidak dikenal. Jika sudah, silahkan kalian install seperti biasa.
- Jika pemasangan file apk sudah selesai, jangan kalian buka terlebih dahulu. Silahkan pilih selesai untuk menutup.
- Langkah selanjutnya, kalian cari file OBB dengan memilih folder android/OBB.
- Sesudah itu, kalian copy folder com.tencent.ig ke penyimpanan internal pada folder android/obb/ paste disini.
- Tunggu hingga proses penyalinan selesai.
- Buka dan mainkan.
Cukup mudah cara memasang file xapk apkpure jalan tikus, bukan?
Cara Install Xapk Otomatis
Selain cara diatas, kalian juga bisa mengetahui cara instal xapk di xiaomi dan ponsel lainnya dengan cara otomatis.
Kelebihan jika kalian menggunakan cara ini adalah kalian tidak perlu mengekstrak dan memindahkan file OBB tersebut. Kalian hanya tidak memasangnya menggunakan aplikasi Xapk Manager.
Apabila kalian ingin mencarinya di play store tentu saja tidak akan kalian temukan. Namun kami hadir disini untuk memberikan link unduhannya kepada kalian.
Nama File | Xapk Manager Apk |
Ukuran File | 3.5MB Apk |
Versi | v2.2.2 |
Minimal OS | Android 4.0.3 atau diatasnya |
Cara Memasang Apk
Bagi kalian yang ingin memasang aplikasi ini bisa ikuti langkah-langkah dibawah ini.
- Langkah yang pertama, unduh file xapk manager terlebih dahulu file yang telah kami bagikan linknya diatas.
- Apabila Sobat telah download xapk manager, ekstrak terlebih dahulu dan jangan langsung Sobat install.
- Nyalakan terlebih dahulu “unknown source” atau “sumber tidak dikenal” pada pengaturan privasi ponsel.
- Apabila langkah diatas telah dilakukan, klik dan install file apk.
- Tunggu hingga proses penginstalan selesai.
- Buka aplikasi xapk manager dan kalian lakukan install aplikasi!
- Selesai.
Langkah-langkah
- Seperti biasa, langkah pertama kalian unduh terlebih dahulu file xapk pada mesin pencarian.
- Selanjutnya, setelah kalian download aplikasi instalizer dan memasangnya langsung buka aplikasi tersebut.
- Yang hanya kalian lakukan adalah tunggu hingga aplikasi tersebut membaca file xapk yang terdapat pada perangkat kalian.
- Jika sudah kalian temukan, lalu kalian pilih install untuk memasang file game xapk tersebut dan tunggu hingga proses pemasangan selesai.
- Buka game dan mainkanlah!
Selain aplikasi diatas, kalian bisa download xapk installer android dan menggunakannya seperti aplikasi apk installer pro sebagai alternatif.
Cara Install Xapk Via PC
Sepertinya cara yang satu ini jarang dilakukan oleh pengguna android karena dinilai cukup ribet. Namun tidak ada salahnya bagi kalian yang tidak puas dengan ukuran layar pada ponsel kalian.
Bagi kalian yang penasaran bisa kalian ikuti langkah-langkah yang cukup mudah ini sebagai berikut.
- Langkah pertama, silahkan kalian unduh software pure apk.exe.
- Lalu kalian install pada laptop atau PC yang kalian gunakan.
- Selanjutnya, kalian aktifkan Usb Debugging yang ada pada pengaturan ponsel android kalian.
- Koneksikan ponsel android ke PC/laptop memakai kabel Usb.
- Cara menggunakan apkpure bisa kalian buka aplikasi dan jalankan aplikasi tersebut yang telah kalian instal pada PC/laptop.
- Pilihlah salah satu dari kumpulan xapk game yang memiliki format XAPK installer yang telah kalian download sebelumnya.
- Drag file game yang telah kalian unduh ke aplikasi Pure Apk yang telah terbuka.
- Selanjutnya kalian pilih lokasi pemasangan, kalian bisa memilihnya pada penyimpanan internal memori atau eksternal.
- Klik install dan kalian tunggu hingga prosesnya selesai.
- Apabila proses pemasangan selesai, cabut kembali kabel Usb dan game tersebut siap dimainkan.
- Selesai.
Selain cara diatas, kalian bisa menggunakan alternatif lain yaitu dengan menggunakan cara instal xapk di bluestack 4, cara install xapk di nox dan masih banyak pilihan emulator lainnya.
Keunggulan Xapk
File format xapk memilki berbagai kelebihan jika kalian memasang file game dengan format biasa.
File xapk ini hanya terdapat pada beberapa file android saja salah satunya adalah game dengan ukuran besar.
Apabila kalian masih belum mengetahui keunggulan xapk secara menyeluruh bisa kalian simak beberapa kelebihan dari format file xapk dibawah ini.
Pengunduhan Yang Sederhana
Mengapa kami mengatakan bahwa file xapk ini merupakan pengunduhan yang sederhana? seperti yang telah kami jelaskan sebelumnya, kalian tidak akan perlu repot-repot mengunduh kedua file tersebut.
Kalian bisa menggunduh file xapk tersebut hanya sekali saja yaitu dengan format file xapk. Tentu saja sangat menghemat waktu kalian, bukan?
Ukuran Yang Lebih Kecil
Salah satu yang menjadi keuntungan saat kalian mengunduh file xapk dibandingkan mengunduh file apk dan obb secara terpisah adalah dari sisi ukuran filenya.
file xapk sendiri seperti aplikasi kompres yang memungkinkan memperkecil ukuran file. Mungkin ukuran file tersebut akan sedikit diringankan beberapa persen saja.
Tentu saja ini menjadi kelebihan tersendiri dan dapat menghemat kuota data kalian dari puluhan MB bahkan ratusan MB.
Kekurangan Xapk
Walaupun format file ini terbilang sebagai jenis installer terbaru, XAPK juga mempunya sejumlah kekurangan yang harus kalian perhatikan.
Kekurangan yang pertama yang mungkin kalian rasakan ialah game atau aplikasi yang dipasang dengan memakai XAPK tidak banyak yang mendukung fitur update.
Hal ini yang mengharuskan kalian untuk mengupdate aplikasi ini secara manual dengan cara yang sama.
Selain itu, karena terbilang bukan aplikasi resmi dari Google, keamanan yang ada pada aplikasi yang kalian install lewat XAPK juga tidak akan seaman yang ada pada Play Store.
Tentunya kalian harus pintar-pintar dalam memilih situs terpercaya yang menyediakan file download file XAPK agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
Selain itu, kalian juga mungkin akan menemukan error seperti gagal install. Biasanya kalian lupa untuk mengaktifkan sumber tidak dikenal.
Terdapat juga masalah lain seperti xapk installer permission denied mungkin karena aplikasi tersebut berbahaya untuk ponsel kalian.
Akhir Kata
Demikian artikel tentang Cara Instal XAPK yang telah kami bagikan, semoga dapat bermanfaat untuk kalian sekalian.
Jangan lupa untuk terus dukung kami dengan cara share artikel ini ke teman atau akun media Sosial kalian agar dapat bermanfaat untuk pengunjung lainnya.
Apabila kalian ingin mencari aplikasi, game dan tips trik lainnya bisa kunjungi halaman utama web kami. Sekian dari kami dan sampai jumpa.
Download Xapk Lainnya
The post Cara Instal XAPK appeared first on Uptodown.co.id.
from Uptodown.co.id https://ift.tt/3D1gHkZ
via IFTTT
No comments:
Post a Comment